Wawasan Literasi IkubikA

Asslamu’alaikum Ayah Bunda dan Anak Sholeh IkubikA Montessori School kembali hadir dengan kegiatan Outing Class Wawasan Literasi yang pastinya seru untuk diikuti, pada kegiatan Outing Class kali ini selain melatih kemandirian anak, juga bisa melatih anak untuk berpikir kritis melalui proses mengamati, bertanya, menemukan perbedaan atau persamaan dari suatu kejadian. Alhamdulillah, senang sekali rasanya melihat antusiasme anak-anak sholeh ketika belajar mengenal Kereta Api di Stasiun Karawang, dan mengenal sejarah Purwakarta yang terdapat di Museum Diorama. Tak hanya itu, anak-anak sholeh juga sangat antusias membaca berbagai macam buku yang ada di Perpustakaan Daerah Purwakarta. MaasyaaAllah Tabarakallah, semoga setelah dilaksanakannya kegiatan ini dapat membantu anak-anak sholeh dalam memperluas wawasannya. Jazakallah Khairan Katsiran.

Galeri Video